Langsung ke konten utama

Sri Mulyani Minta Edukasi Fintech yang Mudah Dimengerti Masyarakat

 Oleh: Putri Syifa Amelia

Foto Sri Mulyani. Sumber: bisnis.com

JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani menilai literasi, edukasi dan aturan lebih lanjut mengenai teknologi finansial/financial technology (tekfin/fintech) masih diperlukan. Terutama terhadap preferensi pengguna media sosial agar tetap aman dan terlindungi dari kejahatan siber.

Hal tersebut lantaran implementasi fintech memiliki banyak peluang yang akan menarik banyak pengguna. Maka dari itu, perlu dipikirkan jenis edukasi dan literasi yang harus diberikan, serta cara efektif untuk membuat edukasi dan literasi yang mudah dimengerti.

"Sedangkan yang lain seperti infrastruktur internal termasuk pemerintah membangun fiber optic, satelit, kemudian Base Transceiver Station (BTS)," ujar Sri Mulyani, dikutip dari Antara, di Jakarta, Sabtu (9/12/2023).

Fiscal Day 2023 kedua diselenggarakan Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan (BKF Kemenkeu) di Bali, Rabu (6/12), setelah sukses menyelenggarakan Fiscal Day 2023 pertama pada Juli 2023.

Fiscal Day 2023 kedua dilaksanakan dengan tema Bergegas Menuju Indonesia Emas, yang dipilih mencerminkan cita-cita jangka panjang Indonesia untuk menjadi negara

Dalam kesempatan tersebut, Menkeu berkesempatan untuk memberikan masukan kepada peserta grup diskusi yang berasal dari para aparatur sipil negara (ASN) muda Kemenkeu, dinas di Provinsi Bali dan Mahasiswa Universitas Udayana yang berprestasi.

Selain penggunaan fintech, terdapat 10 grup dengan isu menarik yang diangkat, yaitu transisi energi, golden visa, pariwisata dan Dana Desa.

Terkait transisi energi, Sri Mulyani menuturkan pelaksanaan transisi bisa dilakukan jika fiskal sebuah negara sehat karena akan ada banyak belanja yang dilakukan, mulai dari subsidi, investasi, kompensasi dan insentif.

Rangkaian kegiatan Fiscal Day merupakan sarana bagi BKF Kemenkeu untuk memberikan pemahaman kepada ASN muda dan mahasiswa atas proses penyusunan kebijakan fiskal yang melibatkan pemikiran kritis dan analisis untuk menentukan arah atau prioritas suatu kebijakan.

Kegiatan tersebut juga menghimpun berbagai ide dari ASN muda terkait penyusunan kebijakan yang lebih efektif, serta membangun jejaring antar ASN untuk meningkatkan kualitas penyusunan kebijakan dan pelayanan publik yang lebih baik di masa depan.

 

(PSA)

TULISAN INI TELAH DIPUBLIKASI DI OKEZONE FINANCE


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jenis-Jenis Jalan Rusak dan Penyebabnya

 Oleh: Putri Syifa Amelia Jenis-Jenis Jalan Rusak di Indonesia. (Foto: Okezone.com) JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengungkapkan bahwa kondisi jalanan pasti mengalami kerusakan. Meski jalanan tersebut sudah melalui proses pengerasan dan sebagainya.   Mengutip dari laman Instagram @pupr_binamarga, berikut empat jenis kerusakan jalan dan penyebabnya:   1. Kerusakan Jalan Lubang (Potholes) Kerusakan ini akan membuat jalan berlubang seperti mangkok dan membuat air tergenang. Penyebabnya karena drainase jelek yang menyebabkan pelapukan aspal. Demikian dikutip dari Instagram 2. Kerusakan Jalan Alur (Rutting) Kerusakan ini terjadi pada lintasan roda sejajar dengan as jalan dan akan membentuk alur. Penyebabnya bisa karena ketebalan lapisan permukaan yang tidak mencukupi untuk menahan beban lalu lintas. 3. Kerusakan Jalan Kegemukan (Bleeding) Kerusakan ini dapat kita ketahui dengan terlihatnya lapisan tipis aspal (tanpa agreg...

Musik dan Pengaruhnya terhadap Mood hingga Kesehatan Mental

Oleh: Putri Syifa Amelia Saudara saya yang sedang mendengarkan musik sepulang kerja. Foto: Putri Syifa Amelia Siapa yang suka mendengarkan musik? Apakah kalian termasuk pecinta musik? Saat ini hampir semua orang suka mendengarkan musik, bahkan seperti sudah menjadi bagian dari rutinitas dalam kehidupan sehari-hari, termasuk saya yang mengetik ini sembari mendengarkan musik. Namun, tahukah kalian, musik sangat mempengaruhi mood bahkan hingga kesehatan mental kita lho! Kenapa bisa seperti itu ya? Yuk kita bahas. Musik, Mood, dan Kesehatan Mental Ilustrasi mendengarkan musik saat hujan. Foto: goffkein.pro/Shutterstock Sebelumnya mari kita ketahui dulu apa itu musik, mood dan kesehatan mental. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), musik adalah ilmu atau seni menyusun nada atau suara dalam urutan, kombinasi, dan hubungan temporal untuk menghasilkan komposisi (suara) yang mempunyai kesatuan dan kesinambungan. Kata musik sendiri berasal dari bahasa Yunani mousikos yang melambangkan d...

Investor Saham Diminta Waspadai Tahun Politik

 Oleh: Putri Syifa Amelia Indeks Harga Saham Gabungan diprediksi melemah (Ilustrasi: Okezone) JAKARTA – Investor pasar saham Indonesia diminta waspadai tahun politik. Pasalnya, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan mengalami penurunan pada masa pemilu 2024.   Namun, Deputy Head of Research Sinarmas Sekuritas Ike Widiawati mengatakan, penurunan IHSG tidak akan terlalu dalam. Menurutnya, stabil atau tidaknya pelaksanaan pemilu akan mempengaruhi gerak indeks tahun depan.   Selain itu, kondisi fundamental ekonomi Indonesia juga akan sangat mempengaruhi pergerakan indeks.   “Asalkan kondisi politik itu bisa tetap stabil dan tidak banyak perubahan yang terlalu signifikan, pergerakan IHSG diharapkan walaupun terkoreksi-koreksi, itu tidak akan terlalu dalam,” kata Ike dalam webinar ‘Monthly Market Outlook’, ditulis Kamis (7/12/2023).   Ike menjelaskan bahwa momentum untuk para investor menambah portofolio investasinya adalah saat IHSG mengalami...